Tuesday, April 20, 2010

TIPs tambahan bagi pemilik printer R290

  • Cartidge original R290 mempunyai sistem chip yang menghitung jumlah print-out yang sudah kita lakukan, setelah mencapai batas maximum maka printer akan mensyaratkan penggantian cartridge.
  • Demikian juga terjadi pada sistem infus R290, infus ini menerapkan sistem chip combine, yang dilengkapi dengan saklar/switch pada atas cartridge.
  • Fungsi dari switch ini adalah untuk mereset cartridge jika volume cetak sudah mensyaratkan penggantian cartridge, artinya printer R290 kita “tipu” seakan-akan kita sudah mengganti dengan cartridge yang baru.
  • Catatan: hampir semua printer epson tipe terbaru menggunakan chip yg sulit untuk dimodifikasi, berbeda dengan tipe-tipe sebelumnya seperti R230, R250, C67, dll, yang reset-nya bisa dilakukan secara auto, untuk tipe-tipe terbaru reset dilakukan dengan bantuan user/pengguna.

Berikut ini Cara mereset cartridge R290 :

(Ciri cartridge printer perlu direset; printer akan memberikan warning, berupa lampu merah/orange kedip-kedip pada tombol reset (di sebelah tombol power)).

  1. Buka cover printer
  2. Lepaskan kertas/bahan menyumpal sensor cover,
  3. Tekan tombol reset (sebelah tombol power) beberapa kali (1-3x), sampai posisi cartridge menuju pada posisi penggantian cartridge (kanan),
  4. Pejet tombol switch di atas cartridge (agak lama), kemudian lepaskan,
  5. pasang kembali kertas penyumpal sensor cover
  6. tutup kembali cover printer
  7. tekan lagi tombol reset, sampai printer bereaksi dengan mengeluarkan suara tarikan kertas yg cukup lama,
  8. printer siap digunakan kembali,

Cara diatas akan dilakukan setiap kali printer mensyaratkan penggantian cartridge, yang ditandai dengan lampu reset kedip-kedip merah/orange.

Demikian sedikit tips yang bisa dibagi kepada pengguna printer-printer epson jenis R290, semoga dapat membantu. center,"

No comments:

Rahasia Cetak Digital

Aneka Frame Template

Tangkap Peluang Ini !

art paper

Kirim Pesan ke Kami :

Minta Daftar Harga?

Your Name
Your Email Address
Subject
Message

Powered byEMF Contact Form